Notification

×

Iklan

Iklan

Indeks Berita

Tag Terpopuler

Dari Mimbar ke Hati Masyarakat : Buya Maygus Nasir Cairkan Suasana di Halal bi Halal KKLA

Minggu, 20 April 2025 | April 20, 2025 WIB Last Updated 2025-04-20T07:18:46Z


Padang, Lenteraindonews.com -- Buya H. Maygus Nasir kembali membuktikan kenapa ia menjadi tokoh agama paling dicintai di Sumatera Barat. Dalam tausiyahnya di acara Halal bi Halal KKLA, ia dengan piawai memadukan nilai-nilai Islam dengan kearifan lokal Minangkabau, menciptakan atmosfer yang hangat dan penuh kekeluargaan.  


Dengan gaya khasnya yang santai namun penuh makna, Buya Maygus mengingatkan pentingnya menjaga silaturahmi di era digital. "Gadget boleh canggih, tapi jangan sampai menggantikan kehangatan sambah manyambah kita," ujarnya 


Usai acara, pemuda-pemudi berdesakan ingin bersalaman. Salah satunya, Rina (23), mengaku terharu: "Ceramah Buya itu seperti air di padang gurun, sederhana tapi sangat dibutuhkan." Kehadiran Buya Maygus berhasil menjadi jembatan antara generasi tua dan muda dalam menjaga tradisi. (LN)

×
Berita Terbaru Update