John Kenedi Aziz Bentangkan Karpet Kuning bagi Investor di Padang Pariaman
Padang, Lenteraindonews.com – Bupati Padang Pariaman, H. John Kenedy Azis, SH, secara resmi membuka pintu investasi selebar-lebarnya bagi para investor dalam gelaran Sumbar Expo 2025. Dengan tema "Gerak Cepat Ekspor Sumbar", John Kenedy membeberkan sejumlah peluang menjanjikan yang siap dikembangkan.
Peluang Investasi dan Kemudahan yang Ditawarkan
Pertanian dan perkebunan menjadi andalan utama dengan komoditas unggulan kelapa, kakao (coklat), pinang, kulit manis, pala, cengkeh, dan kopi. "Kami memiliki 28.000 hektare lahan siap garap, serta tambak udang sepanjang pesisir untuk dikembangkan," ucap John Kenedy.
Tak hanya itu, sektor perikanan menawarkan olahan ikan kering, abon dan nugget, sementara industri kreatif menghadirkan sulaman khas Sungai Limau yang telah menarik perhatian desainer nasional.
Kemudahan Berinvestasi dari Pemerintah Kabupaten Padang Pariaman
Pemkab Padang Pariaman menyiapkan fasilitas pendukung seperti Kampung Nelayan dengan cold storage (Pendingin) menjaga kwalitas ikan.
Strategi "kabupaten 100 festival" juga diterapkan untuk mempromosikan produk secara langsung melalui berbagai event seperti Festival Juadah dan Festival Gandang Tasa.
"Kami menyambut investor dengan karpet kuning berupa kemudahan perizinan, akses infrastruktur lengkap serta dukungan penuh untuk menuju pasar ekspor," tegas John Kenedy.
Pasar ekspor yang telah dipetakan meliputi Malaysia, Singapura, Timur Tengah dengan rencana ekspansi ke Jepang, Eropa, dan Afrika Timur.
Dengan beragam potensi dan kemudahan yang ditawarkan, Padang Pariaman siap menjadi mitra strategis investor dalam mempercepat pertumbuhan ekonomi Sumatera Barat. (Aldi)


